Pada kesempatan yang baik ini kami akan menjelaskan seputar pertanyaan apakah piscok termasuk dessert ataukah bukan?
Semoga apa yang kami jelaskan dalam tulisan ini bisa menjadi referensi atau insight seputar makanan nusantara khususnya piscok.
Langsung saja kita simak bersama infonya yang satu ini.

Apa Itu Piscok?
Sebelum kita masuk kepada penjelasan mengenai apakah piscok itu termasuk dessert atau bukan, baiknya kita mengenali piscok itu sendiri.
Pastinya kamu semua sudah familiar dengan makanan yang satu ini, namun tidak ada salahnya kita mengenalinya lebih jauh.
Perlu untuk diketahui bersama bahwa piscok merupakan singkatan dari pisang dan coklat yang merupakan komponen utama kudapan ini.
Piscok adalah makanan yang berisi irisan pisang dan coklat yang dibalut dengan kulit lumpia yang begitu tipis.
Kudapan yang konon berasal dari daerah Sunda ini memiliki cita rasa yang enak, lezat, gurih dan juga renyah (crunchy).
Alhamdulillah, saat ini sudah menjamur penjual pisang coklat mulai dari skala cafe resto hingga yang gerobakan pinggir jalan.
Baca Juga : Apakah Piscok Termasuk Gorengan? Inilah Jawabannya
Apa itu Dessert?
Sebelum mengkategorikan apakah suatu makanan termasuk dessert atau bukan, lebih baik kita mengerti dulu apa itu dessert.
Jika kita merujuk kepada Wikipedia, maka dessert adalah hidangan yang dihidangkan di akhir makan, bisa berupa minuman atau makanan manis.
Menurut Oxford Learner’s Dictionaries, dessert memiliki arti makanan manis yang pada umumnya dimakan di akhir hidangan.
Referensi lainnya menyebutkan bahwa dessert adalah makanan penutup yang identik dengan makanan ringan dan manis seperti kue, pudding, dan lainnya.
Dari beberapa pengertin dessert di atas, kita bisa mengambil benang merah bahwa dessert itu umumnya makanan ringan yang manis.
Baca Juga : Sekilas Menengai Piscok, Si Kudapan Populer
Apakah Piscok Termasuk Dessert?
Dari pengertian dessert yang disebutkan sebelumnya, sudah barang tentu kalau kudapan piscok ini termasuk ke dalam kategori dessert.
Kenapa bisa demikian? Pertama karena piscok itu makanan ringan dan yang kedua karena piscok ini rasanya manis.
Meskipun demikian, nampaknya kita jarang menemukan piscok dijadikan hidangan untuuk dessert. Pada umumnya yang dijadikan dessert adalah es krim, kue kering, pudding, salad buah, kue tart, dll.
Nah, menurut kamu bagaimana? apakah piscok termasuk dessert? Jika kamu memiliki pendapat lain bisa tulis di kolom komentar.